Tutorial Record Game PC Dengan Dual Channel Audio Khusus Pengguna Nvidia
Komputer Tutorial
Mystereno.com - Hallo sobat-sobat semuanya! kembali lagi dengan saya admin mysterenoakan memberikan kalian tutorial seputar teknologi, dimana tutorial ini akan membahas tentang bagaimana Cara Record Game PC Dengan Dual Channel Audio Khusus Pengguna Nvidia. Nah bagi kalian pasti bingung tuh apasih magsud dari dual channel audio? Jadi bagi kalian yang sudah pernah melakukan recording game pada komputer maupun laptop dan pada saat kalian recording kalian juga menggunakan microphone pasti video dan audio suara kalian yang sudah di recording akan menyatu jadi satu dengan audio game yang direcording. Ini akan menyulitkan kalian, misalnya pada saat proses editing video pada software editing dan kalian ingin menurunkan volume audio dari Gamenya saja maka audio dari Suara kalian juga akan ikut mengecil dikarenakan audio dari game dan audio suara kalian menjadi satu video. Nah dengan menggunakan cara yang akan admin berikan kalian bisa record Game dengan Audio suara kalian menjadi terpisah, jadi kalian pada saat melakukan proses editing pada videonya kalian bisa mengecilkan audio gamenya saja tanpa mempengaruhi dari suara kalian. Intinya suara dari Game dan Suara Voice kalian TERPISAH menjadi dual channel. Semoga kalian mengerti apa yang admin jelaskan ya dan ingat ini khusus pengguna vga nvidia, karena dalam proses settingan audionya akan memerlukan software driver dari vga NVIDIA. Dan berikut ini Tutorial Record Game PC Dengan Dual Channel Audio Khusus Pengguna Nvidia.
1. Silahkan kalian mengunjungi link website berikut:
https://www.vb-audio.com/Cable/index.htm
3. Setelah di download silahkan Extrack File VB-CABLE Virtual Audio Device kemudian install.
4. Install software Voicemeeter Banana.
5. Buka Control Panel >> Hardware and Sound >> Sound, pada komputer/laptop kalian.
6. Kemudian pada bagian Playback Set Default kan VoiceMeeter Input.
Dan pada bagian Recording Set Default kan Microphone.
7.Bukalah software VoiceMeeter Banana dan klik pada tulisan HARDWARE INPUT 1 lalu pilih WDM: Microphone. (lihat tanda panah pada gambar di bawah)
Kemudian KLIK pada A1 dan pilih WDM: Speakers, A2 WDM: Headphones, A3 WDM: VB Audio Speakers. (lihat tanda panah pada gambar di bawah)
Lalu aktifkan setiap kode channel/jalur audio VoiceMeeter Banana. Pada Microphone klik channel A3, B2, Pada Voicemeeter VAIO klik channel A1, A2, B1, Pada Voicemeeter AUX klik channel A1, A2, A3, B2. (lihat tanda panah pada gambar di bawah)
8. Masuk ke Discord untuk mensetting audio devicenya, supaya pada saat merekam video suara kamu dan teman mu menjadi 1 channel audio, jika tidak menggunakan discord pada saat bermain game bisa mengabaikan langkah ini. Untuk langkah-langkahnya silahkan lihat gambar di bawah ini:
Klik Setting dan pilih menu Voice & Video lalu pada INPUT DEVICE pilih Microphone kemudian pada OUTPUT DEVICE pilih VoiceMeeter Aux Input.
9. Bukalah software Geforce Experience dan klik pada bagian In-game overlay.
Klik logo Microphone lalu klik Settings. Kemudian pada bagian Microphone Source pilihlah VB CABLE Output Mic dan pada Audio tracks pilih Separate both tracks (lihat gambar di bawah).
Sampai disini langkah-langkah setting dual channel audio sudah selesai, sekarang coba kalian tes untuk merekam pada pc/laptop kalian menggunakan Software NVIDIA. Tes juga merekam game sekaligus menggunakan discord dan lakukan voice chat dengan orang lain atau dengan teman. Setelah merekam coba kalian play hasil rekamannya menggunakan VLC dan pilih menu Audio >> Audio Track Pada VLC.
Dan lihat apakah audionya sudah terpisah? dari System Sounds dan Microphone seperti gambar di atas. Kalian bisa pilih System Sounds untuk mendengarkan audio gamenya saja dan Microphone untuk mendengarkan Voice/Suara kalian saja.
Dan sebagai contoh tambahan admin akan memperlihatkan gambar dari video yang sudah admin rekam dan admin coba untuk memasukkannya ke timeline software edit video Adobe Primiere. Kalian bisa lihat video yang admin rekam sudah memiliki 2 shannel audio, dimana Panah nomer 1 meunjukkan Video, Nomer 2 Audio Game, Nomer 3 Audio dari voice chat/Microphone.
Oke sekian dulu tutorial kali ini semoga kalian bisa paham apa yang admin jabarkan di atas ya. Dan mohon maaf jika masih ada kekurangannya dalam tutorial ini, Semoga bermanfaat bagi kalian dan jika ada pertanyaan maupun kritik dan saran bisa berkomentar di bawah, sebisa mungkin admin myster akan segera membalasnya. Salam dan Terimakasih...